S8 Pod Starter Kit: Lamborghini Dunia Vaping

By reiner | Reviews | Rabu, 25 Juli 2018

Belakangan ini, pod system semakin populer di kalangan vapers internasional. Hampir semua perusahaan besar, menurut vaperanks.com, seakan berlomba merilis perangkat vaping dengan sistem pod. Salah satu yang populer adalah produk keluaran Smoant yang elegan dan dijuluki sebagai “supercar dunia vaping”. Ya, S8 Pod diibaratkan sebagai mobil-mobil sport sekelas Ferrari dan Lamborghini, namun dalam dunia vaping.

Salah satu keunikan S8 Pod yang langsung tampak adalah dalam hal desain. Berbeda dari desain juul pada umumnya yang seperti stik USB, S8 Pod dibuat dengan bentuk oval menyerupai cangkang kerang. Bentuk itulah yang menurut Smoant, terinspirasi dari Ferrari dan Lamborghini.

“S8 jelas salah satu pod vaporizer dengan tampilan terbaik yang beredar di pasaran, kalau memang bukan yang terbaik,” sebut situs vaperanks.com. S8 Pod tidak menggunakan tombol, bentuknya benar-benar bersih dan mulus. Tentu, kecuali logo Smoant di bagian tengah dan belakang, serta colokan USB dan lampu LED di bagian samping.

(Smoant)
Desain yang ergonomis serta performa tinggi membuat S8 Pod dijuluki sebagai “mobil sport” dunia vaping

Untuk menghirup uap liquid dengan sistem pod ini, pengguna hanya perlu menarik mouthpiece untuk mengaktifkan pemanas coil bertenaga baterai. Mouthpiece, penampung liquid, coil, dan kapas terletak dalam satu kesatuan. Bagian ini bisa diganti, karena terhubung dengan “mesin vaporizer” yang terhubungkan menggunakan magnet.

“Anda tidak akan menang dalam kompetisi membuat uap dengan S8, namun device ini sanggup menghasilkan uap yang lebih banyak dibandingkan dengan peranti pod lainnya, termasuk juul,” sebut vaperanks.com.

S8 juga dilengkapi dengan fitur keamanan. Seandainya ada kesalahan sirkuit, atau pod-nya tidak terkoneksi secara sempura dengan baterai, lampu LED akan berkedip-kedip lima kali dalam warna merah. Lampu LED ini juga berfungsi sebagai indikator baterai. Jika lampu merah yang menyala ketika kita menghirup, berarti baterainya tersisa 30 persen atau kurang. Jika berwarna biru, kekuatan baterai masih di atas 30 persen.

Dibanderol dengan harga yang cukup murah, di kisaran Rp 200 ribu-Rp 250 ribu, S8 Pod Starter Kit cocok bagi para vapers yang masih baru namun tetap terlihat trendy ataupun vapers veteran yang mengikuti trend masa kini.

(Via: Vape Ranks)

Comments

Comments are closed.