Vape Meledak di Saku, Pria Asal Inggris Menderita Luka Bakar Tingkat Tiga

By Vapemagz | News | Senin, 22 Juli 2019

Ledakan rokok elektrik atau vape kembali terjadi, kali ini di Inggris. Seorang pria dari Crawcrook, Gateshead menderita luka bakar tingkat 3 setelah vape meledak di saku celana. Korban, David Charlton, sempat mendengar suara desisan di saku sebelah kiri celananya, tempat vape, saat mengendarai mobil pada 21 Juni 2019.

Likuid pada vape lalu menyebar membasahi celananya disusul dengan munculnya api yang membakar celana dan jok mobil. Tak lama setelah itu vape di saku celananya meledak dan terlontar seperti petasan roket. Warga sekitar dan pengguna jalan langsung membawa Charlton ke rumah sakit. Kondisinya lukanya cukup parah. Petugas medis harus melepaskan bahan celana yang terbakar dan melekat pada kulit korban.

“Saya belum pernah merasakan hal seperti itu sebelumnya. Sangat berbahaya. Rasa sakitnya sangat luar biasa. Kaki saya benar-benar terbakar,” katanya, seperti dilaporkan The Sun.

SWNS:South West News Service via The Sun
Luka bakar yang diderita David Charlton akibat ledakan vape.

Akibat kejadian itu, pria berusia 52 tahun itu tidak bekerja selama 3 pekan karena harus menjalani perawatan medis. Dia terpaksa bolak-balik rumah sakit untuk perawatan penyembuhan luka bakar di kaki. Meski demikian, dia termasuk beruntung. Dampak ledakan tak memengaruhi kemampuannya dalam berjalan. Charlton mengaku senang kedua kakinya masih utuh dan berfungsi.

Dari peristiwa ini, pria yang sudah merokok selama 20 tahun itu memperingatkan para pengguna vape untuk hanya membeli produk dari merek terkenal yang terjamin keamanannya. Dia membeli vape seadanya dari warung pinggiran.

Kasus vape yang kepanasan (overheating) kerap terjadi akhir-akhir ini. Salah satu penyebabnya adalah baterai isi ulang yang digunakan di sebagian besar mod rokok elektrik. Menurut Associated Press, ada sekitar 200 kebakaran dan lebih dari 130 cedera di Amerika Serikat terkait dengan rokok elektrik sejak tahun 2009.

(Via The Sun)

Comments

Comments are closed.