Tujuh Deretan Pod Device Pilihan Terbaik Yang Sedang Digandrungi Masyarakat

By Vape Magz | News | Selasa, 28 Juni 2022

Contoh Pod Device beserta Liquid Saltnic (Sumber foto : www.instagram.com)

Vapemagz – Rokok elektrik atau vape merupakan salah satu pilihan alternatif selain rokok konvensional. Pasalnya, dewasa kini vape mempunyai banyak jenis dan varian beragam mulai dari Mod, Pod hingga disposible pod.

Namun seiiring berkembangnya teknologi dan inovasi, Pod saat ini lebih disukai masyarakat karena kepraktisannya dan bentuknya yang simpel ketimbang Mod Device. Hal ini karena perawatan pada mod harus mengisi ulang dengan cara mengganti kapas dan koil, pada pod kamu hanya perlu mengganti catridge

Tentunya, hal ini justru berbeda dengan Pod yang memiliki Desain ringkas ketimbang Mod yang dimensinya lebih besar. Tujuannya untuk memudahkan para penggunanya karena ukuran yang kecil, ringan, mudah dibawa, dan memproduksi sedikit uap.

Dikutip dari buku Quitting Smoking & Vaping For Dummies karya Charles H. Elliott, Laura L. Smith (2019:66-67), pod sistem adalah salah satu jenis vape terbaru. Pod memiliki bentuk yang unik, bahkan beberapa memiliki bentuk layaknya flashdisk.

Dikutip dari Kumparan.com,  jika kamu sendang bingung dalam memilih vape pod terbaik, simak penjelasannya pada artikel berikut soal pilihan pod device terbaik, apa saja ? Yuk baca lebih lanjut!

1. Juul

JuuL merupakan salah satu pelopor vape pada sistem pod. Produk ini memiliki bentuk yang tipis. Juul terbilang sangat mudah untuk mengganti catridge, yakni dengan menggantinya saja. Selain itu, produk ini juga memiliki rasa yag sangat variatif yang bisa kamu pilih sesuai keinginanmu. Meski mudah untuk diganti, namun hal ini dapat menimbulkan tumpukan sampah catridge.

2. SMOK Novo Pod

Jika kamu suka dengan vape yang mungil, kamu bisa mempertimbangkan SMOK Novo Pod. Sebab, produk ini memiliki ukuran yang kecil. Meski begitu, baterai dan pod catridge berukuran cukup besar, sehingga kamu tak perlu khawatir akan keawetannya.

3. Caliburn G

Pabrikan Uwell Caliburn menjadi salah satu vape pod yang banyak dimintai penggemarnya, salah satunya adalah Caliburn G. Caliburn G memiliki desain dengan permukaan berpola dan ukuran yang kecil. Selain itu, produk ini dapat menghasilkan rasa yang pekat.

4. SMOK Fatch Mini

Memiliki kemampuan untuk membuat rasa yang kuat dan menghasilkan uap yang tebal, SMOK Fatch mini menjadi salah satu vape pod yang banyak digemari. Terlebih dengan ukuran baterai yang cukup besar, variasi coil yang cukup banyak, serta ukurannya yang praktis membuat banyak orang menyukainya.

5. Relx Essential Pod

Dengan menyediakan pilihan pod yang beragam dan juga menggunakan catridge dalam menggantinya, membuat Relx Essential Pod menjadi salah satu vape yang patut kamu petimbangkan.

6. Geekvape Aegis Boost Pro Pod

Jika kamu menyukai vape dengan desain yang tegas dengan bahan yang kuat, kamu bisa memperimbangkan produk yang satu ini. Selain itu, daya yang dihasilkan vape yang satu ini sangatlah besar dan ditandemkan dengan baterai berukuran besar.

7. Suorin Edge Pod

Jika kamu menyukai vape dengan konsep baterai yang bisa diganti-ganti, Suorin Edge Pod adalah jawabannya. Produk ini memiliki metode Mouth to Lung yang bisa membuat kamu merasakan layaknya menghisap rokok biasa. Sehingga produk ini sangatlah cocok untuk orang-orang yang baru saja berpindah dari rokok ke vape.

Itu dia 7 rekomendasi vape pod terbaik untuk tahun 2022 yang bagus dan awet. Jangan lupa untuk pilih rasa yang sesuai dengan keiginanmu.

 

 

Comments

Comments are closed.