Poda Dan Eson Mengejar Kemitraan

By Bayu Nugroho | News | Kamis, 3 Juni 2021

Poda Lifestyle and Wellness dan Shenzhen Eson Technology Co. telah menandatangani surat perjanjian untuk pengembangan produk. Poda akan bergabung dengan jaringan distribusi Eson di Eropa dan Asia, dimana Eson sudah berhasil menjual lebih dari 50 juta unit per bulan.

Poda telah mengembangkan dan mematenkan produk Heat-Not-Burn (HNB) miliknya, sementara Eson telah mengembangkan campuran paten produk bebas tembakau melalui merek Neafs.

“Kami sangat senang dapat bermitra dengan Eson, salah satu produsen perangkat rokok elektrik terkemuka yang memimpin pasar global produk HNB bebas tenbakau,” kata CEO Poda Ryan Selby, dalam sebuah pernyataan.

Eson telah merancang banyak perangkat rokok elektrik dan telah melisensikan hak kekayaan intelektual ke beberapa perusahaan tembakau terbesar di dunia. Selain itu, Eson telah dipercaya untuk memasok perangkat hardware untuk beberapa perusahaan tembakau terbesar di dunia, termasuk Japan Tobacco International, Imperial, British American Tobacco, Godfrey Philips India, Philip Morris International, dan China National Tobacco.

SagacityCM
CEO Poda Ryan Selby: “Daniel Chen dan timnya di Eson saat ini mendistribusikan jutaan produk Neafs ke pasar Cina per bulan. Ada lebih dari 400 juta perokok dewasa di Tiongkok, dan kami percaya kemitraan dengan Eson ini akan memberi kami peluang untuk mengembangkan pangsa pasar kami disana.”

“Poda telah mengembangkan produk HNB yang luar biasa untuk perokok dewasa yang baru beralih. Berkat teknologi zero cleaning mereka, para pengguna tidak perlu lagi khawatir membuang pod ketika habis pemakaian,” kata Daniel Chen.

(Via PR Newswire)

Comments

Comments are closed.