Pemilik Retail di Tulsa Meminta FedEx Untuk Mempertimbangkan Kembali Larangan Pengiriman

By Bayu Nugroho | News | Minggu, 18 Juli 2021

Layanan pengiriman FedEx terus didesak untuk mempertimbangkan kembali larangan pengiriman produk vape. Beberapa pemilik retail vape di seluruh metro Tulsa, Oklahoma, turut menyumbangkan tanda tangan dalam petisi tersebut.

Tanda tangan yang dikumpulkan oleh American Vaping Association (AVA) juga tertulis sebuah surat yang menyebut bahwa keputusan FedEx untuk menghentikan pengiriman produk adalah “bencana”.

KUNC
Saat ini, USPS hanya melayani pengiriman produk vape bagi orang-orang yang sudah terdaftar di Bureau of Alcohol, Tobacco, Firearms and Explosives (ATF).

Jennifer Burton pemilik retail “Vape This” yang berlokasi di Tulsa dan Broken Arrow merupakan satu dari ratusan pengusaha kecil yang ikut menandatangani petisi.

Burton mengatakan bahwa satu-satunya layanan pengiriman yang bisa diandalkan saat ini adalah United States Postal Service (USPS). Burton khawatir jika USPS mengikuti layanan pengiriman lainnya di AS, banyak pemilik retail vape akan gulung tikar.

(Via FOX23)

Comments

Comments are closed.