Vapemagz – Negara Bagian Australia, New South Wales (NSW) menganggarkan dana sebesar $6,8 juta atau sekitar Rp105 miliar dalam upaya menindak rokok elektrik ilegal di negaranya.
Perdana Menteri (PM) NSW Chris Minns mengatakan bahwa upaya tersebut untuk melindungi kesehatan anak-anak dan generasi muda dari kecanduan vaping.
“Kami berkomitmen untuk melakukan perlawanan terhadap vape ilegal, khususnya untuk melindungi anak-anak dan remaja dari bahaya vaping,” ujar Minns, mengutip 9News, Selasa (26/9/2023).
“Bukti menunjukkan bahwa vaping kini menjadi pintu gerbang peningkatan angka merokok di kalangan anak muda. Ini merupakan tantangan kesehatan masyarakat yang signifikan dan mengambil tindakan terhadap impor vape ilegal memerlukan kerja sama dengan semua tingkat pemerintahan,” lanjutnya menjelaskan.
Dana senilai $6,8 juta itu akan terbagi dua. $4,3 juta atau Rp66 miliar dialokasikan untuk sejumlah langkah penegakan hukum dan kepatuhan. Sedangkan $2,5 juta atau sekitar Rp38 miliar untuk program dalam membantu generasi muda berhenti dari kecanduan vape.
Pada tahun 2020, NSW Health mencatat telah menyita 61 ribu produk rokok elektrik ilegal. Jumlah itu meningkat di tahun ini dengan angka 187 ribu.
Jika digabungkan dengan cairan elektronik yang disita oleh pihak berwenang, NSW Health menyebut nilai jual barang ilegal tersebut lebih dari $11,8 juta.
“Tindakan tegas diperlukan untuk menghentikan penjualan vape ilegal yang mengandung nikotin, dan mencegah vape sampai ke tangan anak di bawah umur,” ucap Menteri Kesehatan NSW, Ryan Park.
Comments