Kota Hoover, Alabama, sedang mempertimbangkan tentang penghentian izin penjualan produk vapor, toko dewasa dan pegadaian. Pembekuan rancangan ini dilakukan oleh Anggota Dewan, Casey Middlebrooks sampai kota tersebut dapat memutuskan menyesuaikan larangan berdasarkan zonasi.
Saat ini peraturan zonasi yang mereka lakukan sangatlah tidak jelas. Pemilik bisnis yang masuk dalam kategori ini merasa usahanya akan hancur secara perlahan.

(The Miscellany News)
Pemerintah kota Hoover berencana menghentikan usaha di bidang penjualan vape, pegadaian dan toko dewasa.
“Seharusnya Middlebrooks tidak khawatir dengan klien sejenis ini. Saya berdedikasi untuk membantu para pecandu rokok untuk berhenti, toko seperti ini seharusnya tidak dihukum,” Randy Toffel, pemilik Vapeology.
“Toko dewasa seharusnya menjadi perhatian utama, bukan toko seperti Vapeology. Mereka tidak dalam kategori yang sama seperti halnya toko seks, saya rasa mereka semua tidak boleh dikategorikan dalam lingkup yang sama,” ucap Jenae Jeffers, pemilik Stellar Massage, LLC.
Menurut dewan kota, Hoover memiliki enam toko vape, enam toko pegadaian dan dua toko dewasa. Penghentian ijin usaha akan berdampak bukan hanya pada bisnis lama, tapi bisnis baru. Dewan kota meminta pengacara untuk melakukan lebih banyak pengamatan sebelum mereka memutuskan penghentian ijin usaha ini.
(Via WBRC)
Comments