JUUL Labs Hentikan Konten Di Facebook Dan Instagram

By Bayu Nugroho | News | Senin, 19 November 2018

Perusahaan rokok elektrik terbesar, Juul Labs, tidak lagi mempublikasikan kontennya di situs Facebook dan Instagram di tengah serangkaian tuduhan FDA mengenai praktik pemasaran yang menarik kalangan remaja. Beruntungnya, kamu bisa mendapatkan berita terbaru mengenai JUUL Labs melalui akun Twitter-nya.

Dalam posting Facebook pada hari Selasa, JUUL Labs bahkan mengatakan bahwa tidak akan lagi menanggapi komentar pelanggan dan pesan pribadi. Jika pelanggan ingin terlibat dengan JUUL di media sosial terpaksa harus melalui Twitter. Sementara itu, JUUL Labs berjanji akan memberantas vendor pihak ketiga yang mempromosikan produk JUUL lewat iklan ramah anak.

unsplash.com
Meski JUUL Labs menutup konten di Facebook dan Instagram, pelanggan bisa mendapatkan akses mengenai produk JUUL lewat akun Twitter resminya.

Berita di sosial media yang ditulis oleh CEO Kevin Burns yang mengumumkan rencana aksi baru untuk mencegah vaping remaja. Salah satu poin yang mungkin paling penting dari serangkaian langkah termasuk menarik rasa vaping tertentu seperti mango, fruit, creme, dan cucumber dari lebih dari 90.000 pengecer.

Toko vape dan toko tembakau yang memiliki reputasi konsisten untuk manajemen proses identifikasi usia yang efektif akan dikecualikan. Situs web JUUL juga akan menerima pembelian, tetapi prosesnya sekarang jauh lebih sulit dan akan semakin membuat frustrasi dalam beberapa minggu mendatang.

(Via Vapes)

Comments

Comments are closed.