Beredar Selebaran Rekomendasi Beralih Ke Vaping Untuk Para Ibu Hamil

By Bayu Nugroho | News | Kamis, 3 Desember 2020

Merokok bukanlah kebiasaan yang baik, apalagi untuk wanita yang sedang hamil. Risiko kesehatannya juah lebih tinggi yang akan berefek pada bayi yang masih dalam kandungannya.

Berhenti merokok adalah keputusan yang tepat, tapi itu bukanlah hal yang mudah bagi para perokok. Dilaporkan ada 11 persen ibu hamil yang masih merokok selama persalinan pada tahun 2015 hingga 26 persen ibu hamil masih terus merokok selama mengandung.

Baru-baru ini muncul sebuah selebaran yang ditawarkan kepada Bidan untuk menyarankan wanita yang merasa sulit meninggalkan atau berhenti merokok untuk mencoba vaping sebagai alternatif.

Selebaran menyarankan wanita hamil untuk mencari dukungan profesional dan nasihat dari dokter umum mereka dan klinik bebas rokok sebagai cara untuk melepaskan rokok yang ditakuti. Meskipun tidak sepenuhnya bebas risiko, rokok elektrik hanya membawa sebagian kecil dari risiko, daripada harus terus merokok.

Ecigclick
Selebaran yang memberi informasi bahwa beralih ke vaping merupakan alternatif teraman untuk para ibu hamil dengan kebiasaan merokok yang buruk.

The Smoking in Pregnancy Challenge Group telah mengambil pendekatan yang masuk akal, menggunakan fakta yang mereka miliki, dalam merekomendasikan vaping sebagai cara untuk membantu perokok hamil berhenti merokok.

(Via Ecigclick)

Comments

Comments are closed.