Setelah Roh Jisun, Lee Chaeyoung ‘Fromis_9’ Diduga Seorang Vapers

By Ardha Franstiya | Lifestyle | Rabu, 12 Juli 2023

Vapemagz – Member Fromis_9 tengah jadi sorotan netizen. Pasalnya, setelah Roh Jison, kini Lee Chaeyoung diduga sebagai seorang Vapers.

Hal tersebut diketahui saat Chaeyoung mengunggah sebuah foto di Instagram Stories miliknya. Di dalam foto terdapat barang mirip rokok elektrik alias vape.

Jika diperhatikan, rokok elektrik dari foto itu terlihat mirip dengan vape jenis pod valyrian type c dari UWELL.

Netizen pun banyak memberikan tanggapan dengan mengatakan Chaeyoung sudah dewasa dan tidak masalah untuk merokok.

Perlu diketahui, usia legal mengonsumsi vape di Korea Selatan (Korsel) adalah 19 tahun ke atas, sedangkan Chaeyoung sudah menginjak usia 23 tahun.

Sebelumnya, botol mirip liquid vape juga sempat tertangkap kamera saat anggota Fromis_9 lainnya, Jisun sedang mengadakan live streaming melalui Weverse LIVE pada 1 Juli 2023.

Fans dibuat salah fokus saat melihat liquid rokok elektrik atau vape di kamar Jisun yang berhasil diabadikan fans lewat tangkapan layar. (ard)

Comments

Comments are closed.